Selamat Datang di

Artikel Inspirasi

Sumber informasi Anda Seputar gaya hidup
dan dunia perlindungan

img-vector
Lakukan Olahraga Yoga Untuk Mengurangi Stress Anda

Lakukan Olahraga Yoga Untuk Mengurangi Stress Anda
08 Oktober 2015

Dr. Chris Streeter selaku ketua peneliti bilang, "Yoga memang menurunkan stres karena gerakan-gerakan yoga ternyata bisa memperbaiki ketidaseimbangan sistem saraf."

Sulit dibantah bahwa rasa stres dan tertekan pasti membuat seseorang tidak nyaman. Banyak hal memicunya. Bahkan, hal kecil sekalipun bisa memicu stres.

Berdasarkan Michigan State University Extension, stres tidak bisa dihindari. Tetapi, kemampuan untuk meredam stres tersebut tetaplah penting dan mungkin jadi skill yang langka.

Banyak cara dalam manajemen stres. Salah satunya adalah yoga. Itu terungkap dari jurnal Medical Hypotheses yang menemukan pengaruh antara yoga dan stres.

Dr. Chris Streeter selaku ketua peneliti bilang, "Yoga memang menurunkan stres karena gerakan-gerakan yoga ternyata bisa memperbaiki ketidaseimbangan sistem saraf."

Saat seseorang mengalami stres, ada gangguan keseimbangan di area gamma amino-butyric acid (GABA). Ketidaktifan GABA ini juga ditemui pada penderita epilepsi, nyeri kronik, depresi dan kecemasan.

Sekadar informasi, yoga justru memiliki efek untuk meningkatkan gejala aktivitas GABA. Sehingga, gejala stres bisa direduksi. Pada praktiknya, sudah banyak gerakan yoga untuk menangkal stres. Sebut saja hatha yoga dan pranayama.