Selamat Datang di

Artikel Inspirasi

Sumber informasi Anda Seputar gaya hidup
dan dunia perlindungan

img-vector
5 Kiat untuk Bekerja Lebih Efektif

5 Kiat untuk Bekerja Lebih Efektif
08 Maret 2016

Sebuah studi yang dilakukan oleh Visa Affluent Study 2015 di delapan negara menyebutkan, orang kaya di Indonesia lebih mementingkan pekerjaan daripada kesenangan pribadi. Dari negara-negara itu, orang Indonesia paling sering bekerja di akhir pekan (setelah India). Bagaimana dengan orang biasa? Kondisinya tak jauh berbeda.

Bekerja melebihi jam kerja alias lembur dapat memicu buruknya keseimbangan pekerjaan-kehidupan (work-life balance), yang pada akhirnya menyebabkan rendahnya kepuasan hidup. Maka dari itu, manajemen waktu menjadi amat penting dalam mencegah Anda bekerja lembur. Simak 5 tips manajemen waktu berikut ini agar Anda bisa bekerja cerdas! 

Buat rencana kerja dan kegiatan pada pagi hari atau malam sebelumnya. 

Awali hari Anda dengan menciptakan rencana kerja dan kegiatan di telepon seluler atau buku kecil yang bisa Anda bawa ke mana-mana. Semakin Anda terbiasa dengan tugas harian, cara bekerja pun semakin rapi dan berada di jalur yang benar. Jangan lupa jadwalkan waktu sebentar untuk bersenang-senang, yang sesungguhnya dapat meningkatkan produktivitas secara signifikan! 

Lakukan tugas yang terberat terlebih dulu 

Menyelesaikan tugas yang terberat membuat Anda lebih tenang saat mengerjakan tugas lain. Buat daftar semua tugas Anda, dan sortir menurut tingkat kesulitan. Selesaikan tugas yang paling berat/sulit terlebih dahulu. Luangkan waktu lebih untuk berkonsentrasi dan ketika tugas selesai, Anda akan merasa lebih tenang sehingga dapat menyelesaikan tugas lain lebih efisien. 

Tingkat produktivitas akan meningkat signifikan jika Anda rapi 

Sangat sederhana. Rapi dalam bekerja adalah sebuah cara yang membuat Anda mampu mengatur waktu dan bekerja lebih baik. Yang harus dilakukan adalah selalu menempatkan dokumen penting di area meja tertentu, sehingga Anda tidak membuang waktu berharga untuk mencarinya ketika perlu. 

Abaikan gangguan di tempat kerja yang bisa mengurangi produktivitas 

Gangguan di tempat kerja bentuknya bermacam-macam, dan Anda perlu tahu cara menangani atau mengatasinya. Merasa tiba-tiba harus mengecek notifikasi Facebook yang baru masuk? Anda tidak sendirian. Lebih baik “sign off” dari semua platform media sosial jika memang tidak diperlukan dalam pekerjaan. Ada kolega yang sedang bergosip dan Anda tergoda mendengarkan? Pasang earphone atau headphone dan biarkan suara mereka tenggelam oleh musik.

Beristirahatlah



Inilah tip yang penting dan dapat Anda lakukan. Jangan ragu-ragu untuk beristirahat sebentar. Meninggalkan meja selama dua menit dapat membantu meningkatkan konsentrasi dan produktivitas, karena Anda perlu waktu untuk menyegarkan pikiran kembali.