Selamat Datang di

Artikel Inspirasi

Sumber informasi Anda Seputar gaya hidup
dan dunia perlindungan

img-vector
Apa yang Anda Ketahui Tentang Bipolar Disorder?

Apa yang Anda Ketahui Tentang Bipolar Disorder?
07 Oktober 2015

Ketahuilah betapa pentingnya kita mengenal dan memahami Bipolar Disorder.

Bipolar Disorder adalah sebuah penyakit kejiwaan yang mulai mendapat perhatian di berbagai negara. Di banyak kasus, penyakit ini sulit dideteksi di awal. Gejala penyakit ini seringkali dilihat setengah-setengah tanpa bisa menyimpulkan keadaan yang sebenarnya. Penderita mengalami perubahan suasana hati secara drastis tanpa sebab yang pasti atau dikenal dengn “mood swing”. Penyakit ini memang digolongkan sebagai penyakit mental yang banyak menyerang dan mulai berkembang di paruh-akhir remaja dan semakin buruk dengan bertambahnya usia bila tidak ditangani dengan baik.Penderita Bipolar Disoder akan mengalami beberapa episode dengan gejala yang khas di masing-masing episode. Episode pertama adalah episode Depresi. Di tahap ini penderita terlihat sangat sedih dan sering menangis. Mereka menarik diri dari kehidupan sosial dan diliputi perasaan pesimis dengan keadaan dirinya maupun lingkungannya. Insomnia dan kehilangan napsu makan serta hilangnya percaya diri menyertai penderita di setiap waktu. Persepsi-persepsi negatif ini sering beujung pada usaha bunuh diri.Episode berikutnya adalah episode Mania, dimana penderita menjadi sangat enerjik dan penuh eforia. Keadaan bersemangat ini membuat penderita menjadi penuh percaya diri dan bahkan menjadi sangat intoleran dan agresif. Di beberapa kasus, halusinasi dan delusi menyertai penderita Bipolar Disorder di episode Mania ini.Lain halnya episode Mania, di episode Hipomania akan terjadi perubahan yang sangat drastis. Penderita Bipolar Disorder di tahap ini akan merasa tenang dan normal, seakan-seakan semua telah berlalu. Episode ini sangat sulit dideteksi karena keadaan ini sering terlihat sebagai kebahagiaan biasa. Penderita menjadi bersemangat, kreatif dan sering diikuti penurunan kebutuhan tidur.Di episode Campuran atau Mix, penderita akan mengalami keadaan Mania dan Depresi secara bersamaan. Pada saat tertentu penderita akan merasakan energi yang meledak-ledak dan terlihat sulit dikendalikan, namun sesaat kemudian penderita berbalik menjadi sangat putus asa dan pikiran-pikiran negatif mengambil alih pikiran sehatnya. Episode Mix ini adalah yang paling berbahaya, kecenderungan bunuh diri menjadi sangat tinggi karena penderita diliputi kelelahan, delusi, halusinasi, serta konsumsi alkohol yang berlebihan. Pemicu Bipolar Disorder bisa disebabkan oleh faktor genetik, ketidak seimbangan cairan otak, faktor lingkungan, atau gangguan sistem Neuroendokrin. Untuk penanganan, penderita akan mendapatkan terapi obat, terapi mental, dan juga melibatkan orang-orang dekat atau keluarga untuk memberikan dukungan sosial. Dukungan-dukungan ini sangat membantu dalam menumbuhkan percaya diri, serta menekan depresi dan emosi berlebihan.

Sumber: www.nimh.nih.govid.wikipedia.org