Overthinking adalah pemikirkan suatu hal secara berlebihan dan terus menerus yang dapat berdampak buruk bagi kesehatan mental hingga fisik. Tapi kamu tidak perl
Siapa yang pernah merasa berpikir berlebihan alias overthinking? Hampir sebagian manusia pasti pernah merasakannya. Overthinking adalah pemikirkan suatu hal secara berlebihan dan terus menerus yang dapat berdampak buruk bagi kesehatan mental hingga fisik. Tapi kamu tidak perlu takut karena kamu bisa mengatasi overthinking tersebut dengan cara-cara berikut ini.
Cara Mengatasi Overthinking
Tulis yang sedang kamu pikirkan
Jika hanya dipikirkan terus, pikiran akan menjadi tambah banyak. Jadi, cobalah untuk menuliskan segala sesuatu yang ada di pikiran kamu ke dalam secarik kertas. Terdengar simple tapi bisa banyak membantu kamu dalam meringankan beban pikiran. Dengan menulis masalah yang sedang kamu pikirkan, bisa saja mendorong kamu menemukan solusinya.
Fokus pada pemecahan masalah
Overthinking kerap muncul ketika kita menghadapi masalah tertentu. Namun, yang harus diketahui bahwa memikirkan masalah berlarut-larut tidak selalu dapat menyelesaikannya. Sebaiknya kamu fokus pada langkah pasti yang dapat menjadi solusi masalah tersebut. Jangan terus menyesali mengapa sesuatu dapat terjadi, tapi lebih baik fokus pada apa yang dapat memperbaiki keadaan tersebut.
Lakukan aktivitas yang kamu sukai
Kamu mengistirahatkan pikiran dari hal-hal yang menyita energi dan waktu. Lakukanlah aktivitas yang kamu sukai untuk menyenangkan diri. Misalnya olahraga, membaca buku, atau menonton film. Tentunya hal ini bisa membantu mengalihkan pikiran kamu dari overthinking dan membuat kamu jadi lebih rileks.
Berlatih Mindfulness
Mindfulness adalah momen kesadaran saat di mana kita berlatih fokus untuk apa yang kita lakukan pada saat ini. Beberapa cara yang dapat dilakukan untuk melatih mindfulness dalam kegiatan sehari-hari antara lain: menghindari pikiran tentang pekerjaan di luar jam kerja dan fokus pada aktivitas lain yang bisa dilakukan; menikmati makanan yang sedang kamu santap dengan tidak melakukan hal lain; atau jalan-jalan sambil memerhatikan lingkungan sekitar, bila perlu catat apa saja yang kamu temui di jalan mulai dari apa yang kamu lihat, dengar, dan hirup.
Jagalah selalu pikiranmu agar terhindar dari efek buruk overthinking. Bila kamu memerlukan bantuan pihak lain, kamu bisa melakukan konsultasi dengan ahlinya seperti psikolog di Good Doctor yang ada di aplikasi Grab. Bagi nasabah AXA Financial Indonesia, konsultasi dengan psikolog atau dokter umum dapat dilakukan secara gratis di Good Doctor. Jika kamu belum menjadi nasabah AXA Financial Indonesia, kamu bisa membeli produk asuransi kesehatan atau asuransi jiwa di AXA Direct.
Sumber: gooddoctor.co.id, hellosehat.com dan tirto.id