Kamu tetap bisa melakukan olahraga di rumah selama pandemi berlangsung. Berikut ini ada beberapa olahraga yang bisa kamu lakukan di rumah saat pandemi.
Kalo biasanya kamu olahraga di tempat gym atau di lapangan, namun karena pandemi kamu menghindari tempat ramai. Tenang saja, kamu tetap bisa melakukan olahraga di rumah selama pandemi berlangsung. Berikut ini ada beberapa olahraga yang bisa kamu lakukan di rumah saat pandemi.
Olahraga Saat Pandemi
Kardio
Olahraga jenis ini adalah olahraga yang efektif membakar lemak dan mengeluarkan banyak keringat. Nah, olahraga ini bisa kamu lakukan di rumah dengan memanfaatkan alat treadmill, sepeda statis atau alat kardio lainnya. Kardio bisa juga kamu lakukan dengan lompat tali atau skipping sebagai alternatif lain.
Senam Aerobik
Jika tidak memiliki alat latihan kardio, kamu bisa melakukan senam aerobik yang memberikan manfaat serupa. Kamu bisa melakukan senam zumba misalnya, dengan mengikuti video tutorial atau bahkan bersama teman-teman di rumah masing-masing lewat video conference. Instruktur senam aerobik akan memberikan gerakan-gerakan yang membuat tubuh kamu berkeringat. Senam aerobik juga mampu meredakan gejala depresi dan gangguan cemas yang dihadapi selama pandemi ini.
Menari
Menari juga disebut olahraga karena kamu melakukan gerakan fisik secara aktif. Kamu bisa memutar lagu favoritmu lalu menari, atau mengikuti video tarian yang ada di Youtube. Tahukah kamu, menari dapat meningkatkan ketahanan dan kekuatan tubuh. Ketika menari, tubuh kamu akan mengeluarkan keringat dan membakar kalori sehigga tubuh terasa bugar.
Yoga
Yoga adalah olahraga yang aman saat pandemi karena tidak perlu keluar rumah dan hanya membutuhkan tempat yang nyaman. Yoga sangat efektif untuk peregangan otot hingga membakar lemak. Beberapa gerakana yoga juga dapat membuat kamu lebih tenang dan santai sehingga membantu mengurangi kecemasan. Beberapa manfaat yoga lainnya adalah menjaga metabolisme tubuh, meningkatkan pernapasan, memperkuat energi serta vitalitas. Kamu bisa melakukannya di rumah dengan mengikuti video tutorial yang banyak tersedia di internet.
Naik turun tangga
Kamu juga bisa memanfaatkan tangga rumah sebagai sarana olahraga. Cukup dengan naik turun tangga sebanyak mungkin selama 30 detik per langkahnya, kemudian istirahat selama 30 detik, dan ulangi beberapa kali selama 5 menit. Gerakan ini akan membantu tubuh kamu untuk membakar lemak dan menjaga kesehatan jantung.
Selamat bergerak!
Sumber: www.halodoc.com dan www.cekaja.com