Selamat Datang di

Artikel Inspirasi

Sumber informasi Anda Seputar gaya hidup
dan dunia perlindungan

img-vector
Menu Takjil Sehat untuk Buka Puasa

Menu Takjil Sehat untuk Buka Puasa
11 Mei 2020

Takjil begitu mengiurkan saat berbuka puasa. Nah, ini adalah menu takjil sehat untuk buka puasa yang baik bagi tubuh.

Selama bulan puasa ini, kita harus tetap memperhatikan asupan makanan. Jadi, pastikan makanan yang kita konsumsi sehat dan bergizi. Lalu, apa saja yang termasuk takjil sehat untuk buka puasa? Berikut jawabannya:


Takjil Sehat untuk Buka Puasa

Kurma

Buah kurma selalu menjadi takjil favorit untuk buka puasa, Selain rasanya manis, kurma juga memberikan banyak manfaat bagi kesehatan seperti melancarkan pencernaan, mengontrol gula darah, meningkatkan kesehatan tulang dan jantung. Cukup konsumsi 3 butir kurma saat buka puasa, kamu bisa mendapatkan manfaat tersebut.

Teh hijau

Minuman satu ini mengandung sejuta manfaat bagi kesehatan. Mulai dari menurunkan kolesterol, meningkatkan fungsi otak, dan mencegah diabetes. Yang tak kalah hebat, teh hijau mengandung antioksidan yang tinggi sehingga dapat membantu melawan infeksi dan peradangan, seperti kanker.
Untuk melengkapi makanan sehat kalian, tambahkan perlindungan kamu dengan asuransi penyakit kritis sebagai tindak pencegahan dari risiko penyakit kanker.
 


Pisang

Buah satu ini begitu mudah dikonsumsi dan memiliki kandungan baik bagi tubuh. Pisang kaya akan vitamin B6 untuk menambah energi. Pisang juga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh, membantu pembentukan sel darah merah, mengatasi depresi, dan melancarkan pencernaan.

Singkong

Selain menambah energi, singkong rupanya dapat membantu meningkatkan sistem kekebalan tubuh dan memperbaiki sistem pencernaan. Singkong memang mengenyangkan dan dapat diolah menjadi makanan apa saja. Namun, kamu harus mengolah singkong dengan benar dan bersih karena singkong mengandung zat glikosida sianogen sehingga dapat melepaskan sianida di dalam tubuh yang bisa menyebabkan keracunan. 


Jus jeruk

Buah jeruk dikenal kaya akan vitamin C. Vitamin C ini sangat baik untuk meningkatkan imunitas tubuh di kala pandemi virus seperti saat ini.
Melansir WebMD, vitamin C yang terkandung dalam jeruk dapat menyembuhkan batuk secara alami dan melegakan tenggorokan. Bahkan, antibakteri dan antioksidan dalam jeruk efektif untuk meningkatkan sistem imun.
Mengonsumsi jeruk juga dapat membantu mencegah berbagai penyakit pencernaan, seperti mual, sembelit, dan diare.
 
Melahap takjir memang menjadi momen yang ditunggu-tunggu saat berbuka puasa. Namun, justru momen ini kerap kali tidak diiringi dengan memilih takjil atau makanan buka puasa yang menyehatkan sehingga tubuh mengalami kenaikan berat badan hingga angka kolesterol melonjak. Jadi, cobalah untuk mengonsumsi menu takjil yang sudah AXA Direct berikan tadi agar tubuh kamu tetap sehat.
 
 Sumber: hellosehat.com