Menurut sebuah artikel di CNN.com, gaya hidup semasa muda dapat mempercepat timbulnya penyakit. Salah satu penyakit yang tergolong mudah untuk terjangkit adalah penyakit jantung. Kesehatan jantung Anda bukanlah sesuatu yang dapat dianggap remeh. Demi kesehatan Anda dan keluarga, sudah saatnya lebih peka terhadap apa saja yang dapat mempengaruhi keadaan jantung. Salah satunya adalah dengan mengenali apa såja penyebab penyakit jantung dan bagaimana cara mencegahnya, agar tidak terjadi pada Anda dan orang-orang terdekat.
Jaga kecukupan dan pola tidur Anda.
Istirahat yang cukup membantu menjaga kestablian detak jantung Anda. Oleh karena itu, pastikan bahwa Anda mendapatkan waktu istirahat yang tidak hanya cukup, tetapi juga teratur, agar jantung Anda dalam keadaan prima selalu.
Kenali gejala-gejala penyakit jantung.
Banyak yang menganggap remeh rasa nyeri di bagian dada sebelah kiri yang dirasakan tubuh. Padahal itu bisa saja merupakan suatu indikasi penyakit yang cukup berat. Salah satu tanda utama penyakit jantung adalah sesak napas yang disertai keluarnya keringat dingin dan merasakan kesemutan di beberapa bagian tubuhnya. Sakit dada juga perlu diperhatikan; apabila ada rasa sakit seperti ada yang menusuk di dada sebelah kiri, segeralah cek ke dokter.
Merokok memengaruhi kesehatan jantung.
Nikotin yang terkandung dalam rokok berpotensi merusak dinding pembuluh darah sehingga memudahkan kolesterol untuk melekat padanya. Akhirnya, terbentuklah plak yang dapat meningkatkan risiko serangan jantung. Ibarat selang yang sudah kotor, aliran darah yang melewati pembuluh pun menjadi tidak lancar. Lebih buruk lagi, bisa tersumbat. Jadi, bagi Anda yang merokok, sudah saatnya mempertimbangkan akibat kebiasaan Anda itu terhadap jantung.
Hindari stres berlebihan.
Banyak yang anggap remeh soal stres. Padahal stres yang berlebihan sangat memengaruhi kondisi jantung. Saat stres, tingkat hormon adrenalin dan tekanan darah Anda meningkat. Nah, hal itu memicu terbentuknya bisul-bisul di pembuluh darah, sehingga akan mempersempit ruang peraliran darah.
Lindungilah jantung Anda.
Risiko penyakit jantung dapat menimpa siapa saja tanpa megenal usia. Sangat penting bagi Anda untuk memperhatikan gaya hidup dan pola makan. Untuk menyempurnakan upaya perlindungan jantung Anda, hal yang dapat dilakukan adalah memilih asuransi yang tepat untuknya. AXA Heart and Save menawarkan solusi asuransi kesehatan yang fokus pada perlindungan dan kesehatan jantung Anda. Selain itu, juga ada bonus cash back sebesar 10% dari total premi selama satu tahun. Dengan masa pertanggungan 65 tahun, pastikan seluruh anggota keluarga Anda terlindungi oleh mereka yang sungguh mengerti kebutuhan keluarga Anda; AXA Heart and Save.Sekarang saatnya lindungi diri dan sayangi jantung Anda!