Pengajuan klaim

Kesehatan

img-vector

Kesehatan

Prosedur


Anda memiliki kewajiban untuk melakukan tindakan segera guna mengurangi dan/atau menghindari kerugian keuangan lebih lanjut.

 

Harap beritahu kami, sesegera mungkin, jika Anda merasa harus mengajukan klaim berkaitan dengan polis asuransi Anda. Berdasarkan kondisi di dalam polis hal ini menjadi tugas Anda untuk melakukannya.

 

Semakin cepat Anda menghubungi kami semakin cepat kami akan dapat memberikan dukungan yang Anda butuhkan.

  • Untuk produk SmartCare Executive: 1500 733
  • Untuk produk International Exclusive dan Promedicare: (021) 2955 2100


Catatan
Berkaitan dengan pengajuan klaim, harap dicatat bahwa:

  • Anda sangat disarankan untuk membaca syarat dan kondisi polis berkaitan dengan pengajuan klaim.

 

Harap diperhatikan bahwa persyaratan yang tercantum dalam website ini hanya indikatif dan tidak lengkap. Perusahaan mungkin memerlukan informasi / dokumentasi / bukti tambahan untuk dilengkapi, tergantung pada kondisi setiap kasus klaim.

 

Untuk informasi penggunaan kartu elektronik Admedika klik disini 
 

Persyaratan

Tidak diperlukan pembayaran secara tunai bila dirawat di rumah sakit rekanan kami, kecuali jika ada ekses yang harus dibayar ditempat. Anda hanya perlu menunjukkan kartu asuransi anda pada saat mendaftar.

 

Untuk mengatur perawatan anda di rumah sakit rekanan kami, silakan menghubungi nomor telepon hotline 24 jam kami dibawah ini.

  • Untuk produk SmartCare Executive: 1500 733
  • Untuk produk International Exclusive dan Promedicare: (021) 2955 2100

 

Namun dalam berbagai situasi dimana anda harus membayar terlebih dahulu biaya perawatan rumah sakit, berikut ini adalah ringkasan prosedur jika anda ingin melakukan penagihan atas biaya yang telah anda keluarkan


Anda wajib menyampaikan pemberitahuan secara tertulis kepada AXA dalam waktu 30 (tiga puluh) hari setelah terjadinya Ketidakmampuan yang menimbulkan biaya yang dapat diklaim, dimana dalam pemberitahuan tersebut diberikan keterangan lengkap mengenai peristiwa tersebut, termasuk

 

  1. Formulir klaim yang diisi lengkap & di tanda tangani oleh Nasabah dan dokter yang merawat
  2. Semua kuitansi dan tanda terima asli;
  3. Laporan lengkap dari Dokter yang menegakkan diagnosa dari keadaan tersebut dan tanggal mulainya Ketidakmampuan; dan
  4. Perincian biaya Perawatan tersebut, termasuk biaya obat-obatan dan jasa yang diberikan.
  5. Hasil baca pemeriksaan laboratorium & pemeriksaan lainnya (cth: X-Ray, MRI, dll)
     

SmartCare Executive - Admedika

Unduh Sekarang

SmartCare Executive - Fullerton

Unduh Sekarang

International Exclusive - Individual

Unduh Sekarang

International Exclusive - Group

Unduh Sekarang