Selamat Datang di

Artikel Inspirasi

Sumber informasi Anda Seputar gaya hidup
dan dunia perlindungan

img-vector
6 Keuntungan Mendapatkan Santunan Asuransi Rawat Inap

6 Keuntungan Mendapatkan Santunan Asuransi Rawat Inap
18 Maret 2020

Asuransi rawat inap menawarkan manfaat berupa santunan saat tertanggung harus menjalani rawat inap di rumah sakit. Seluruh ketentuannya tercantum di dalam polis

Asuransi rawat inap merupakan salah satu jenis perlindungan kesehatan yang sebaiknya dimiliki oleh setiap orang. Hal ini bertujuan untuk melindungi diri sendiri dan keluarga dari risiko finansial yang disebabkan oleh tingginya biaya pengobatan saat sakit.

Pada dasarnya, asuransi rawat inap menawarkan manfaat berupa santunan saat tertanggung harus menjalani rawat inap di rumah sakit. Seluruh ketentuannya tercantum di dalam polis asuransi. Yang jelas, ada berbagai macam keuntungan dari santunan rawat inap yang bisa kamu rasakan. Apa saja? Yuk, cek 6 di antaranya berikut ini!

Mendapatkan Fasilitas Kesehatan yang Baik


Ketika seseorang dirawat di rumah sakit, pelayanan dan pengobatan medis yang didapatkan menjadi salah satu faktor penentu cepat atau tidaknya proses kesembuhan. Kepemilikan asuransi rawat inap memungkinkan siapa saja untuk mendapatkan fasilitas kesehatan yang baik secara menyeluruh. Hasilnya, kamu pun bisa pulang dan beraktivitas kembali seperti biasa.

 

Menjaga Tabungan Keluarga Tetap Aman


Sadarkah kamu, kalau kondisi tabungan keluarga kerap menjadi masalah ketika seorang anggota keluarga harus dirawat di rumah sakit? Terlebih lagi, jika kamu dan keluarga tidak memiliki dana darurat. Beda cerita kalau kamu memiliki asuransi rawat inap, nantinya kamu bisa mendapatkan santunan asuransi rawat inap, jika ternyata kamu harus masuk rumah sakit.

 

 

Mengantisipasi Keadaan Darurat


Keadaan darurat berupa risiko gangguan kesehatan bisa terjadi kapan saja dan dimana saja. Belum lagi biaya pengobatan yang tidak murah selalu menjadi kendala hampir semua orang. Dengan adanya bantuan dari asuransi rawat inap, maka kondisi tidak perlu lagi dikhawatirkan.

Setiap orang bisa segera ke rumah sakit dan mendapatkan penanganan yang tepat. Yang jelas, pastikan asuransi pilihanmu bekerja sama dengan rumah sakit yang dikunjungi sehingga proses pembayarannya jadi jauh lebih mudah.

 

 

Menggantikan Biaya Lain di Luar Biaya Rawat Inap


Selain mengantisipasi keadaan darurat, adanya santunan rawat inap bisa menutupi biaya pengobatan yang ada dan biaya tersebut bisa dialihkan untuk keperluan lainnya. Pasalnya, ketika kesehatan seseorang bermasalah dan harus dirawat di rumah sakit, maka biaya pengeluaran pun akan semakin bertambah.

Tak hanya pasiennya saja, yang menjaga pun akan memerlukan ongkos untuk konsumsi makanan, uang parkir, dan berbagai biaya lainnya. Ingat, semakin lama seseorang dirawat di rumah sakit, semakin besar biaya yang harus  dikeluarkan juga, lho.

 

 

Melindungi Diri Sejak Dini


Beberapa perusahaan asuransi banyak yang menawarkan produk dengan ketentuan usia tertanggung minimal 6 bulan. Keuntungan ini menjadikan setiap nasabah memiliki perlindungan sejak dini, baik dari sisi kesehatan maupun dari segi finansial. Dengan begini, setiap orang tidak perlu merasa rugi untuk membayar premi tanpa mengajukan klaim.

 

 

Mendapatkan Penggantian Biaya untuk Penyakit Tertentu


Terakhir, ada beberapa penyakit tertentu yang mengharuskan seseorang mendapatkan perawatan intensif di mana biayanya sering kali tidak ditanggung oleh penjamin kesehatan, seperti BPJS Kesehatan. Untuk mengatasi hal ini, kamu bisa memanfaatkan asuransi rawat inap yang dimiliki.

Nah, itu tadi beberapa informasi mengenai santunan asuransi rawat inap yang perlu diperhatikan. Salah satu perusahaan asuransi yang menyediakan produk jenis ini yaitu AXA Direct dengan produknya AXA Hospital Plus Life.
Beragam keuntungan ditawarkan oleh AXA Hospital Plus Life antara lain pengembalian premi 100% meski ada klaim maupun tidak ada klaim, uang pertanggungan rawat inap hingga Rp 3 juta per hari, bonus perlindungan 8 tahun ketika membayar premi selama 4 tahun, jadi total perlindungannya 12 tahun. Selain itu, AXA Hospital Plus Life ini bersifat double claim, jadi meskipun kamu sudah memakai BPJS, kamu juga bisa claim lagi dengan asuransi ini. Menarik, kan?