Selamat Datang di

Artikel Inspirasi

Sumber informasi Anda Seputar gaya hidup
dan dunia perlindungan

img-vector
7 Kegiatan yang Bisa Kamu Lakukan Saat Mudik #DIRUMAHAJA

7 Kegiatan yang Bisa Kamu Lakukan Saat Mudik #DIRUMAHAJA
14 April 2020

Untuk tahun ini, sepertinya kamu perlu menunda momen mudik karena kondisi yang belum memungkinkan. Tapi ada 7 kegiatan yang bisa kamu lakukan, yaitu:

Momen lebaran tentunya selalu identik dengan tradisi mudik atau pulang kampung. Menikmati hidangan kesukaan keluarga, mengunjungi saudara dan silaturahmi dengan teman selalu menjadi pilihan. Nah, yang selalu ditunggu, ya pastinya momen pulang kampung alias mudik.
Untuk tahun ini, sepertinya kamu perlu menunda momen mudik, karena kondisi yang belum memungkinkan. Tapi, berfikir kreatif! Banyak hal yang bisa kamu lakukan ketika mudik #DIRUMAHAJA. Mungkin ini adalah 7 kegiatan yang bisa kamu lakukan.


1. Hubungi teman lama

Tidak mudik atau pulang kampung bukan berarti tidak melakukan silaturahmi dong. Cobalah untuk menghubungi teman lama kamu agar hubungan tetap terjaga. Percaya deh, teman lama selalu abadi. Cerita dan pengalaman seru waktu lalu, pasti mempengaruhi karakter kamu di masa sekarang. Menelpon teman lama, di masa sekolah misalnya, bisa jadi pilihan mengisi liburan. Selain momennya yang pas, menjalin komunikasi dengan teman lama merupakan bentuk refleksi diri. Yang penting, tidak membangkitkan kenangan-kenangan lama yang harusnya sudah disimpan ya.
 

2. Membaca buku

Mudik #DIRUMAHAJA bisa kamu manfaatkan untuk menambah pengetahuan. Membaca buku bisa jadi salah satu pilihan jitu untuk mengisi waktu. Ibarat pisau, otak kita perlu diasah kembali bukan? Pilihlah buku sesuai dengan keinginan. Tidak harus membaca buku-buku serius ya, novel dan kumpulan cerita pendek (cerpen) pastinya bisa jadi “asupan vitamin” untuk pikiran kita. Dan jangan malu ketika membaca buku-buku roman, kamu tersenyum-senyum sendiri. Itu wajar kok.
 

3. Sisihkan baju bekas layak pakai

Mumpung lagi #DIRUMAHAJA sambil menunggu kondisi membaik dan normal kembali, sesekali tengok lemari baju kamu. Jika dalam satu tumpukan terdapat lebih dari tujuh baju, berarti ada baju yang jarang atau bahkan tidak pernah kamu pakai. Nah, ada baiknya kamu pilah, mana yang masih terbaik untuk kamu bergaya, dan mana yang selayaknya kamu sisihkan untuk diberikan kepada yang lebih membutuhkan. Berbagi itu indah, lho.
 

4. Bermain game

Cara paling lazim untuk menghabiskan waktu. Sering lupa waktu malah. Apalagi jika permainan bisa dilakukan dengan pemain lain (game online), makin seru. Jika memilih ini untuk mengisi liburan, kamu harus tetap jaga kondisi dan kesehatan ya. Jangan lupa, istirahatkan mata juga.


5. Menonton film

Bagi kamu pecinta film, masa liburan panjang adalah waktu paling tepat untuk nonton film. Atau bahkan kamu bisa rencanakan untuk movie marathon. Biar enggak bosan, pilah koleksi film yang kamu punya, tonton ulang film favorit kamu. Bedakan genrenya biar lebih seru.
 

6. Meracik kopi

Masa kini adalah masanya air minum berdampingan dengan kopi. Sarapan pagi, makan siang atau bahkan menjelang makan malam, kopi selalu jadi pilihan. Kecuali bagi kamu yang membatasi frekuensi konsumsi kopi, ya. Pernah berniat untuk meracik kopi sendiri? Yakin, pasti kamu pernah mencoba. Jadikan masa mudik #DIRUMAHAJA sebagai ajang pembuktian kamu, kalau kopi racikan kamu tidak kalah dengan kopi di coffee shop. Referensi bisa didapat dari mana saja bukan?
 

7. Belajar masak

Kalau saat pulang kampung biasanya kamu dimasakin orang rumah, saatnya kamu melakukan hal baru. Cobalah untuk belajar masak, pasti kamu punya kebanggan tersendiri. Ini bisa jadi pilihan kamu mengisi waktu mudik #DIRUMAHAJA. Tentukan masakan kesukaan, pelajari dan cobalah untuk memasaknya. Sebelumnya, siapkan bahan-bahannya dulu. Pilih orang terpercaya untuk merasakan hasil masakan kamu. Lalu minta tanggapannya secara adil. Mungkin belum sesuai dengan harapan, tapi siapa tahu, dari pembelajaran tersebut kamu bisa memasak lebih enak dari yang pernah kamu rasakan.