Selamat Datang di

Artikel Inspirasi

Sumber informasi Anda Seputar gaya hidup
dan dunia perlindungan

img-vector
Yuk, Intip 5 Jenis Lomba 17 Agustus yang Unik & Kreatif!

Yuk, Intip 5 Jenis Lomba 17 Agustus yang Unik & Kreatif!
12 Agustus 2020

Buat yang lagi cari ide bisnis menguntungkan, mungkin 3 ide bisnis ini bisa menjadi inspirasi.

Di bulan Agustus ini apakah kamu masih mengandalkan pemasukan dari gaji pekerjaan saat ini? atau sudah menjalankan bisnis untuk menambah pundi-pundi? Nah, buat kamu yang masih mencari ide bisnis menguntungkan, mungkin tiga pilihan ide bisnis di bawah ini bisa menjadi inspirasi. 
 

3 Ide Bisnis Menguntungkan di Bulan Agustus

Atribut merah putih

Bulan Agustus identik dengan hari Kemerdekaan Indonesia. Tak heran jika memasuki bulan Agustus, atribut merah putih menjadi incaran. Mulai dari bendera, umbul-umbul hingga kaos bernuansa merah putih. Hal ini karena adanya semangat menyemarakkan suasana agustusan
 
Sumber: anakdagang.com
 

Sepeda

Saat ini bersepeda sangat digandrungi oleh masyarakat luas. Selain mempromosikan gaya hidup sehat, bersepeda juga menjadi hobi tersendiri yang tentunya membutuhkan dana lebih seperti pembelian aksesori sepeda serta perlengkapan lainnya. Ini adalah peluang terbaik untuk berbisnis baik menjual sepeda, maupun menyediakan layanan servis sepeda.
 
Sumber: economy.okezone.com
 

Frozen Food

Tak dapat dipungkiri, saat ini bisnis makanan masih menjadi primadona. Urusan perut tidak bisa diganggu gugat dan orang-orang membutuhkannya dengan cepat. Bagi mereka yang sudah disibukkan dengan aktivitas yang padat, frozen food adalah pilihan tepat dari segi kepraktisan dan rasa yang terjamin enak. Namun, jangan berlebihan dalam mengonsumsi frozen food karena dapat memicu beberapa penyakit berbahaya seperti diabetes, penyakit jantung dan stroke, hingga kanker. Oleh karena itu, tetap batasi jumlah yang dikonsumsi dan siapkan asuransi penyakit kritis seperti asuransi penyakit jantung atau asuransi penyakit kanker di AXA Direct


Sumber: liputan6.com
 
Apakah kamu sudah cukup terinspirasi dengan ide bisnis menguntungkan di atas? Kira-kira mana yang akan kamu pilih untuk memulai bisnis? Selamat mencoba!